Perbedaan Jurnal Nasional dan Internasional
Jurnal Internasional Jurnal Nasional

Perbedaan Jurnal Nasional dan Internasional

Halo Sobat Pelopor Publikasi! Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan pembahsan baru mengenai Perbedaan Jurnal Nasional Dan Internasional.

Nah, bagi kamu yang penasaran dengan isi dari pembahsannya, kamu bisa langsung simak artikel ini sampai habis agar bisa mengetahui penjelasan lebih lanjutnya.

Tetapi, perlu kamu ketahi bahwa jurnal merupakan sebuah publikasi ilmiah yang didalamnya berisi artikel yang terbitnya regular atau 2, 4 kali dalam 1 tahun.

Setiap artikel yang dipublikasikan akanmelewati proses preview terlebih dahulu, lalu akan dimasukan ke editor jurnal.

Secara umum, biasanya jurnal ini memuat berbagai referensi yang akan digunakan sebagai acuan dalam penulisan setiap artikel.

Nah, artikel yang terdapat dalam jurnal ini tidak hanya terbatas pada laporan penelitian, tetapi juga dapat berupa tinjauan literatur.

Untuk artikel yang berupa laporan penelitian, biasanya terdiri dari beberapa bagian, seperti Judul, Deskripsi Pengantar, Abstrak, Metodologi, Kajian Pustaka, Diskusi, Hasil Analisis, dan Implikasi.

Sebelum masuk lebih dalam pada pembahsannya, penting untuk memahami apa yang dimaksud dengan jurnal nasional dan internasional.

Pengertian Jurnal Nasional dan Internesional

Pengertian Jurnal Nasional dan Internesional

Jurnal internasional adalah publikasi yang disusun dalam bentuk artikel dengan audiens yang luas (internasional).

Jurnal ini biasanya memuat beberapa artikel yang diterbitkan secara berkala, dengan frekuensi penerbitan antara empat bulan hingga setahun sekali.

Sementara itu, jurnal nasional adalah majalah ilmiah yang memenuhi kriteria tertentu, yaitu: karya ilmiah ditulis sesuai dengan kaidah dan etika ilmiah, memiliki ISSN, serta memiliki versi publikasi online.

Baca Juga: Tempat Publikasi Jurnal Internasional

Perbedaan Jurnal Nasional dan Internasional

Perbedaan Jurnal Nasional dan Internasional

Nah, setelah kamterdapat beberapa perbedaan antara jurnal nasional dan internasional yang perlu kamu ketahui, antara lain:

1. Bahasa yang Digunakan

Terdapat enam bahasa resmi yang diakui, yaitu Inggris, Spanyol, Cina, Rusia, Prancis, dan Arab.

Di luar bahasa-bahasa tersebut, jurnal yang menggunakan bahasa lain, seperti bahasa Indonesia, dianggap sebagai jurnal nasional.

2. Skala Publikasi

Jurnal nasional hanya tersedia di satu negara, sedangkan jurnal internasional dapat diakses oleh orang-orang dari berbagai negara.

Publikasi ini biasanya dilakukan secara online, sehingga distribusinya dapat menjangkau seluruh dunia, yang tentunya membantu peneliti lain untuk mengikuti perkembangan penelitian di berbagai negara.

3. Dewan Redaksi dari Berbagai Negara

Dewan redaksi jurnal internasional biasanya terdiri dari anggota yang berasal dari minimal empat negara yang berbeda.

Hal ini menunjukkan bahwa para ahli yang menilai kualitas dan kredibilitas artikel yang diajukan oleh peneliti berasal dari berbagai latar belakang internasional.

Dewan redaksi terdiri dari para ahli yang memiliki keahlian sesuai dengan topik jurnal. Informasi mengenai dewan editorial ini umumnya dapat ditemukan di situs resmi penerbit jurnal internasional, biasanya pada bagian yang khusus membahas dewan redaksi.

4. Penulis Jurnal dari Berbagai Negara

Selain dewan redaksi yang harus berasal dari minimal empat negara, penulis artikel dalam jurnal internasional juga harus berasal dari lebih dari satu negara.

Dalam jurnal nasional, untuk artikel minimal ditulis oleh penulis dari dua negara atau lebih yang berbeda.

Sebagai contoh, dalam sebuah jurnal internasional, satu artikel dapat ditulis oleh penulis dari Indonesia dan penulis lainnya dari Korea, sehingga mencerminkan hasil penelitian kolaboratif antara berbagai negara.

Akhir Kata

Demikianlah pembahsan yang dapat kami sampaikan mengenai Perbedaan Jurnal Nasional dan Internasional, semoga dengan adanya artikel ini dapat bermanfaat untuk semua.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *